Monday, August 26, 2013

Membuat Pesta Pernikahan Sukses dan Berkesan

KOMPAS.com - “Ada harga, ada rupa” adalah idiom yang paling sering kita dengar. Hal ini tak hanya berlaku ketika ketika membeli sebuah barang, tetapi juga ketika merencanakan pernikahan. Jika dana kita tak terbatas, kita bisa menggelar pesta pernikahan yang spektakuler. Atau, segala urusan akan menjadi mudah, Anda tinggal tunjuk, bayar, dan beres.
Namun, untuk menggelar pesta pernikahan dengan konsep yang unik, Anda tidak selalu membutuhkan biaya yang besar.
“Orang dengan dana yang terbatas pun bisa mengadakan pesta yang tidak malu-maluin, lancar, dan memuaskan,” ujar Grace, pendiri wedding organizer, Party Inc. Untuk itu ia pun memberikan tip menyusun rencana sebuah pesta yang sukses:
"Budgeting"Ini adalah langkah awal yang paling penting. “Tentukan dahulu budget yang ada atau tersedia,” saran Grace. Selanjutnya Anda bisa menentukan konsep pesta, lokasi (outdoor atau indoor) dan segala yang pas dengan budget Anda. Kalau Anda sudah mengetahui budget yang tersedia, ini akan membantu Anda untuk memikirkan ulang konsep pernikahan idaman Anda.

Jangan malas mengunjungi vendor
Menyelaraskan pesta pernikahan idaman dengan dana yang tersedia bukanlah hal yang mudah.  Misalnya dekorasi bunga, Anda hanya ingin mawar putih, namun menyediakan mawar segar untuk mendekorasi satu gedung pernikahan pasti akan melampaui dana yang tersedia.
Anda ingin memastikan hidangan yang tersaji enak. Anda juga punya keinginan menu tertentu, atau penyedia jasa katering tertentu. Jika segala keinginan Anda melampaui budget, tenanglah, selalu ada pilihan lain bila Anda mau membuka diri dan mencari tahu.
Nah, agar segala keinginan tersebut tak membuat budget membengkak, Grace menyarankan Anda untuk tidak malas mengunjungi berbagai macam vendor perkawinan. “Tak selamanya yang mahal itu kualitasnya lebih baik daripada yang lebih murah. Datangi setiap vendor, dan buatlah perbandingan. Saran saya, justru jangan terlalu terpaku pada nama besar, kalau terlalu terkenal (harganya) malah akan sangat sulit dijangkau,” katanya.

Dengarkan kata hati
“Apa yang cocok dengan teman Anda belum tentu cocok untuk Anda,” begitulah wanti-wanti Grace.
Saat melakukan perbandingan dan memilih florist, katering, undangan, hingga hiburan untuk resepsi pernikahan, Grace menyarankan untuk memilih sesuai keinginan Anda. “Dengarkan saja kata hati Anda, jangan dengarkan kalau orang bilang 'ah, itu jelek'. Ujung-ujungnya gagal, padahal Anda sudah bayar tanda jadi.”
Mendengarkan pendapat orang lain boleh saja, namun jangan ada terlalu banyak pendapat yang Anda dengarkan dan perlu dituruti. Hal ini hanya akan mengacaukan konsep yang telah Anda buat, dan hanya akan membuat proses persiapan makin lama.

No comments:

Post a Comment